Bayern Munich 1-2 Cologne

Bayern memang betul-betul dilanda krisis karena menderita kekalahan memalukan di kandang sendiri atas Koeln.

Meski kalah kualitas dan penguasaan pertandingan, Koeln mampu mencuri dua gol pada babak pertama, masing-masing melalui striker Fabrice Ehret dan gelandang Daniel Brosinski.

Menit ke-22, Ehret mengejutkan Allianz Arena setelah berhasil memanfaatkan serangan balik yang diotaki Milivoje Novakovic dan Nemanja Vucicevic. Dua belas menit kemudian, umpan Vucicevic dimanfaatkan pemain debutan Brosinski untuk kali kedua menjebol gawang Michael Rensing.


Eks bintang Koeln, Lukas Podolski, tak berbuat banyak dalam pertandingan dan langsung digantikan Landon Donovan begitu babak kedua dimulai.

Bayern hanya mampu membalas lewat gol sundulan Daniel van Buyten, enam menit sebelum bubaran.

0 comments: