Inter Milan 0 - 0 Manchester United

Pertemuan kembali Jose Mourinho dan Sir Alex Ferguson di putaran pertama babak 16 besar liga Champions ternyata tidak berujung pada kemenangan salah satu tim. Upaya Inter untuk mengalahkan United belum bisa diwujudkan. Meski bermain di kandang sendiri di San Siro, Rabu (25/2) dinihari WIB, Inter harus puas bermain imbang tanpa gol.

United bahkan lebih mendominasi pertandingan dan menciptakan beberapa peluang emas. Sundulan Cristiano Ronaldo dan tendangan Ryan Giggs nyaris membuahkan bagi tim tamu di babak pertama.

Tim asuhan Jose Mourinho itu baru menampilkan permainan menyerang di babak kedua. Zlatan Ibrahimovic dan Adriano silih berganti mengancam gawang van der Sar, tapi belum berhasil menemui sasaran.

Babak Pertama



Babak Kedua


Meski tidak diperkuat Nemanja Vidic, Gary Neville dan Wes Brown di lini belakang, Inter tidak mampu memanfaatkannya dan tampil kurang impresif terutama di babak pertama.

Menjelang pertandingan berakhir, Ronaldo kembali nyaris membuat gol. Tapi tendangan bebasnya yang keras belum mampu menembus gawang Julio Cesar.

Susunan pemain
Inter: Julio Cesar; Chivu, Rivas/Cordoba (46), Cambiasso, Santon, Maicon, Stankovic, Muntari/Cruz (76), Zanetti, Adriano/Balotelli (77), Ibrahimovic

Man United: Van der Sar; Evans, R. Ferdinand, Evra, O'Shea, Carrick, Fletcher, Ji-Sung/Rooney (83), Ronaldo, Berbatov, Giggs

0 comments: